Program Gesit Wisata, Dispar Tala Jalin Kesepakatan Dengan Enam Sekolah
Keterangan Gambar : program Gerakan Siswa Cinta Wisata Tanah Laut (Gesit Wisata)

Program Gesit Wisata, Dispar Tala Jalin Kesepakatan Dengan Enam Sekolah

Pelaihari - Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Tanah Laut (Tala) melaksanakan penandatanganan nota kesepakatan bersama beberapa sekolah tentang program Gerakan Siswa Cinta Wisata Tanah Laut (Gesit Wisata) pada Jumat (21/06/2024) di Aula Dispar Tala.

Adapun beberapa sekolah yang melakukan kerja sama diantaranya MTs Negeri 4 Tala, SMP Negeri 1 Pelaihari, SMP Negeri 3 Pelaihari, MI Negeri 2 Tala, SD Negeri Atu-Atu, dan SD Negeri Pabahanan.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dispar Tala, Muhammad Syahid mengatakan bahwa kerja sama ini bertujuan untuk mengenalkan kepariwisataan yang ada di Tala kepada para pelajar

"Melalui program Gesit Wisata ini, kami ingin para siswa dan siswi mengetahui bahwa Tanah Laut mempunyai potensi alam yang dapat dikembangkan menjadi wisata dan bagaimana pentingnya menjaga kelestarian objek wisata," kata Syahid.

Pada program Gesit Wisata ini setiap sekolah yang melakukan kerja sama akan mendapatkan sosialisasi tentang kepariwisataan di sekolah dan menerima fasilitasi keberangkatan 30 siswa/siswi dan 2 guru pendamping ke objek wisata yang ada di Tala.

Tahun 2024 menjadi tahun ketiga Program Gesit Wisata berjalan dengan telah bekerja sama dengan 10 sekolah. (Diskominfo Tala).

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya