PATROLI KELILING SATGAS PENANGGULANGAN COVID-19 TALA
Pemerintah Kabupaten Tanah Laut melalui Satgas Penanggulangan Covid-19 yang dipimpin oleh Sekda H. Dahnial Kifli gelar patroli sosialisasi pencegahan penyebaran virus Corona (Covid-19) kepada masyarakat Tanah Laut yang masih berada di jalan-jalan protokol dan tempat publik di wilayah Kecamatan Pelaihari, Senin malam (23/3).
Pukul 21.00 WITA, rombongan tim Satgas yang terdiri dari BPBD, POLRES, TNI, SATPOL PP, dan DISKOMINFO bergerak menyusuri jalan-jalan kota Pelaihari sembari menyampaikan himbauan melalui pengeras suara. Tim Satgas pun turun mendatangi kerumunan massa dan menghimbau secara langsung untuk membubarkan diri dan diminta untuk pulang ke rumah masing-masing.
Himbauan yang disampaikan kepada masyarakat khususnya pelajar yang dalam masa libur untuk tidak berkeliaran diluar rumah apabila tidak ada keperluan mendesak. Menghimbau untuk bersama-sama meningkatkan kesadaran menjaga kebersihan diri dan lingkungan, mengurangi aktivitas diluar rumah, menghindari kerumunan massa, sesuai dengan Surat Edaran Bupati Tanah Laut dalam upaya mencegah penyebaran virus Corona di Tanah Laut.
Oleh karena itu, untuk diperhatikan masyarakat Tanah Laut mulai 23 Maret 2020, Satgas Penanggulangan Covid-19 akan melaksanakan patroli rutin setiap hari sampai 31 Maret 2020. Hal ini adalah upaya kita bersama dalam memutus mata rantai penyebaran virus Corona, terlebih dengan temuan 1 orang positif Corona yang kini dirawat di RS Ulin Banjarmasin, sudah semestinya kita semakin waspada namun bukan berarti panik, tetap menjaga kondusifitas lingkungan dengan mengikuti anjuran DISKOMINFO TALA)