Lanjutkan Pembangunan Masjid, Masyarakat Pagatan Besar Gelar Saprah Amal
Keterangan Gambar : Masjid Mushollalyaqin Desa Pagatan Besar Kecamatan Takisung

Lanjutkan Pembangunan Masjid, Masyarakat Pagatan Besar Gelar Saprah Amal

Takisung - Masyarakat Desa Pagatan Besar Kecamatan Takisung menggelar Saprah Amal untuk pengumpulan dana kelanjutan pembangunan Masjid Mushollalyaqin.

Saprah Amal dimulai dari Selasa siang hingga Rabu malam nanti dengan berbagai acara diantaranya warung amal, lelang amal, dan tablig akbar.

Penjabat (Pj) Bupati Tanah Laut (Tala) yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) pada Setda Tala, Gentry Yuliantono bersama Staf Ahli Bidang Pembangunan Ekonomi dan Keuangan, Gatot Subagio juga turut hadir saat pelaksanaan warung amal dan meninjau pembangunan masjid pada Selasa (20/08/2024).




Kepala Desa Pagatan Besar, Hamberani menjelaskan bahwa sebelumnya pembangunan masjid ini telah menerima bantuan dari Pemkab Tala sebesar 100 juta rupiah dan Pemprov Kalsel sebesar 50 juta rupiah.

"Pembangunan masjid ini dari swadaya masyarakat, bantuan pemerintah, dan para donatur. Sampai hari ini pembangunan masjid ini diperkirakan sudah menghabiskan dana 3 miliar rupiah," kata Hamberani.

Selanjutnya Hamberani memperkirakan jumlah dana untuk menyelesaikan masjid sebesar 2 miliar rupiah. Ia pun optimis bahwa pembangunan masjid akan rampung pada 2026.

"Kita perkirakan dua tahun lagi masjid ini akan benar-benar selesai dibangun, setiap bulan tidak kurang dari 25 juta rupiah hasil sumbangan masyarakat Desa Pagatan Besar untuk kelanjutan pembangunan masjid," lanjut Hamberani.

Adapun pada acara tablig akbar dan lelang amal mendatangkan Guru Muhammad Hanapi, Guru Ahmad Sibawaihi Siraj dan Ustadz H. Hasanuddin atau UAS Banjar. (Diskominfo Tala).

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya