Ikuti PESODA, Ini Pesan Kadispora Kepada Atlet Tala
Pelaihari - Atlet Tanah Laut (Tala) harus mampu menunjukan kualitas dan penampilan yang terbaik. Inilah pesan yang disampaikan oleh Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Tala, Rudi Imtihansyah yang ditemui seusai Pelepasan Kontingen Tala mengikuti Pekan Spesial Olimpiade Daerah (PESODA) Kalimantan Selatan (Kalsel) Tahun 2024 di Kandangan Hulu Sungai Selatan (HSS).
“Buktikan jika keringat bukan hanya tumapah di tempat latihan, namun tumpahkan keringat juga untuk bertanding di medan laga,” Ujar Rudi pada Kamis (20/6/2024) di Halaman Kantor Dispora Tala.
Rudi mengatakan bahwa sebagai catatan Tala pernah menjadi juara dunia salah satunya di cabang olahrag atletik dan juga pernah menjadi runner up di cabang olahraga futsal.
“Harapannya semoga kawan-kawan yang mewakili Kabupaten Tanah Laut bisa memberikan prestasi bagi kabupaten kita,” ujar Rudi.
Kepala Dispora Tala ini berharap dan menargetkan Kontingen Tanah Laut bisa meraih peringkat tiga besar pada gelaran PESODA kali ini. (Diskominfo Tala).