DISHUB TALA: TAHUN BARU, ARUS LALU LINTAS PADAT
Keterangan Gambar : Sudah seperti menjadi agenda tahunan masyarakat memanfaatkan liburan tahun baru dengan mengunjungi objek-objek wisata, Kabupaten Tanah Laut sendiri yang memiliki banyak destinasi wisata yang membuat daya tarik pengunjung baik dari Tanah Laut sendiri maupun dari luar Kabupaten Tanah Laut terlihat membludak mendatangi beberapa objek wisata di Tanah Laut.

DISHUB TALA: TAHUN BARU, ARUS LALU LINTAS PADAT

Tala-Info Publik, Sudah seperti menjadi agenda tahunan masyarakat memanfaatkan liburan tahun baru dengan mengunjungi objek-objek wisata, Kabupaten Tanah Laut sendiri yang memiliki banyak destinasi wisata yang membuat daya tarik pengunjung baik dari Tanah Laut sendiri maupun dari luar Kabupaten Tanah Laut terlihat membludak mendatangi beberapa objek wisata di Tanah Laut.

Hal ini tentu saja membuat arus lalu lintas di jalan-jalan utama yang menuju tempat tempat objek wisata semakin ramai. Dinas Perhubungan Kabupaten Tanah Laut dan Satlantas Polres Tanah Laut terlihat sibuk mengatur arus lalu lintas di ruas jalan utama di Kabupaten Tanah Laut, baik arus lalu lintas keberangkatan menuju tempat wisata maupun sepulangnya pengunjung dari objek wisata tersebut.

Kepala bidang darat Dinas Perhubungan Kabupaten Tanah Laut H. Yudrianoor saat di konfirmasi mengatakan, arus lalu lintas menuju Pantai takisung sudah mulai ramai sejak hari Senin (30/12) dan terpantau lancar dan aman. Pada hari Rabu (1/1) bertepatan tahun baru arus lalu lintas sangat padat hingga membuat kemacetan di pintu masuk dan gerbang parkir kendaraan objek wisata Takisung.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Tanah Laut Gentry Yulianto pun terjun langsung dalam pengaturan kepadatan untuk kelancaran arus lalu lintas ini.

Kapasitas Parkir di Pantai Takisung ini sempat tidak muat di karenakan membludaknya pengunjung sehingga banyak kendaraan di parkirkan ke halaman warga dan dekat pantai.

Menurut laporan monitoring Dinas Perhubungan (Dishub) Tanah Laut Pantai Batakan arus lalu lintas terpantau aman dan lancar dan terjadi peningkatan pengunjung.

Dishub Tanah Laut juga mendirikan Posko di beberapa titik untuk kawasan Kota Pelaihari, diantaranya di Gunung Kayangan, simpang 3 angsau, simpang 4 PT. Sun, dan simpang 3 Sarang Halang, yang mana posko ini beroperasional dari tanggal 22 Desember 2019 sampai dengan 1 Januari 2020.

Puncak kemacetan terjadi pada Rabu tanggal 1/1 saat arus balik, kemacetan terjadi di titik simpang 3 Angsau di karenakan terjadinya pertemuan arus antara wisatawan dari arah pantai Batakan, Takisung dan wisatawan arah Kintap, kemacetan ini terjadi sejak pukul 17.00 wita sampai dengan pukul 21.30.

Yudrianoor juga menambahkan bahwa dalam rangka kelancaran arus lalu lintas libur tahun baru 2020 ini Dinas Perhubungan Tanah Laut dibantu oleh anak anak dari Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) bekasi, yang mana mereka putra putri dari Tanah Laut. (Diskominfo)

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya