Bantuan BRI Cabang Pelaihari untuk Masyarakat Tanah Laut
Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Pelaihari menyerahkan bantuan untuk Warga Tanah Laut. Bantuan secara simbolis diserahkan oleh Kepala Cabang BRI Pelaihari Tomy Irawan didampingi Ketua IWABRI Ika Tommy Irawan, kepada Bupati Tanah H. Sukamta yang didampingi oleh Ketua TPP PKK Tala Hj. Nurul Hikmah Sukamta, Jum'at (17/04) di Ruang Rapat Lantai II Bank BRI Cabang Pelaihari.
Bantuan ini merupakan Program CSR (Coorporate Social Responsibility) BRI Peduli Penanggulangan Covid-19.
Tomy menjelaskan bantuan yang diberikan berupa 2000 masker, 1000 sembako, 10 westafel dan 1 tempat cuci tangan umum. Sebanyak 1000 masker nantinya akan dibagikan kepada para pedagang dan 1000 masker lainnya akan diberikan bersama 1000 sembako. Lokasi untuk 10 Westafel pun telah ditetapkan salah satunya di RSUD H. Boedjasin.
"Apabila kita tidak peduli kepada pedagang kecil, lebih separo penduduk tala adalah nasabah kami. Jika kami tidak melakukan relaksasi, ekspansi yang ada potensi seperti pertanian dan nelayan, nanti pemeliharaan tidak ada tanaman rusak dan ikan langka. Keluarga jadi kelaparan, sehingga menjadi pangsa emasnya renternir. Ini tugas yang akan kami emban agar hal itu tidak terjadi"
Selanjutnya Bupati Tala H. Sukamta menyampaikan apresiasi atas kebijakan terkait dengan relaksasi angsuran yang telah diambil oleh BRI. Kebijakan itu diharapkan dapat membantu meringankan beban para pengusaha kecil agar UKM di Tala dapat terus berlangsung, bahkan diharapkan dapat melihat peluang baru di tengah wabah Covid-19.
"Kita sedang kontraksi, jadi memang dalam tekanan, inilah kebijakan yang diperlukan, agar UKM kita tetap bisa masuk ke peluang usaha saat ini" ujar Bupati
Atas bantuan yang diberikan pun Bupati Tala mengucapkan terima kasih dan diharapkan dapat bermanfaat bagi masyarakat terdampak Covid-19 di Tala.
"Terima kasih atas program CSR ini, mudah-mudahan bisa membantu pencegahan penyebaran Covid-19 di Tanah Laut, dan mudah-mudahan ini akan berguna untuk masyarakat Tala" tutup Bupati. (Diskominfo Tala)