Resmi Dibuka, Masyarakat Tidak Sabar Jajal Fasilitas RTH Brigjend H. Hasan Basri
Pelaihari - Peresmian Ruang Terbuka Hijau (RTH) Brigjend H. Hasan Basri Pelaihari dengan tema olahraga disambut gembira oleh masyarakat Tanah Laut (Tala). Hal ini tergambar dengan tingginya animo masyarakat saat menyaksikan peresmian RTH tersebut pada Sabtu Malam (21/1/2023).
Salah seorang warga yang sehari-hari tinggal di Kecamatan Pelaihari yakni Eddy Riyanto bersyukur RTH ini dilengkapi banyak fasilitas olahraga. Ia mengatakan bahwa dari semua fasilitas olahraga yang tersedia, keberadaan Lapangan Sepak Bola Mini atau Mini Soccer yang paling menyedot perhatiannya, ia akui sudah tidak sabar untuk menjajal rumput lapangan.
"Alhamdulillah banyak fasilitas olahraga tersedia disini, termasuk Lapangan Sepak Bola Mini. Sebelumnya apabila mau bermain Mini Soccer harus keluar Tala, tapi hari ini, Alhamdulillah sudah ada disini (Tala). Tadi teman-teman mulai mencari jadwal, sudah tidak sabar mau mencoba," kata Eddy.
Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Tala Ismail Fahmi menyampaikan bahwa RTH yang dibangun di lahan lebih kurang 2 hektar ini memakan biaya sekitar 5,6 Miliar Rupiah dengan waktu pembangunan selama 175 hari. Ia berharap pembangunan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Tala.
"Alhamdulillah, dengan waktu lebih kurang 6 bulan kita bisa selesaikan RTH ini, semoga ini bisa memberikan kontribusi kepada masyarakat Tala," kata Fahmi.
RTH Brigjend H. Hasan Basri juga dilengkapi dengan Lapangan Bola Voli, Lapangan Bola Basket, Area Papan Luncur, Lintasan Lari, dan beberapa arena bermain anak-anak. (Diskominfo Tala).