TAK TAAT PROKES 34 ORANG TERJARING SWAB ...
Video Youtube Pemkab
PELAIHARI - Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Pemkab Tala) terus melakukan sosialisasi pembatasan sosial dan peningkatan 3T (testing, tracing, treatment) dalam mendeteksi penyebaran Covid-19 di Tala. Lagi, melalui Tim Satgas Penanganan Covid-19 Tala yang terdiri dari Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Tanah Laut (Satpol PP dan Damkar Tala), Polres Tanah Laut, Kodim 1009 Tanah Laut, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Tanah Laut (BPBD Tala) dan Dinas Kesehatan Kabupaten Tanah Laut (Dinkes Tala) melakukan sosialisasi Instruksi Bupati Tala No 8 Tahun 2021 tentang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 Covid-19 di Tala. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Penegakan Perundang-Undangan Daerah Satpol PP dan Damkar Tala, Masaninor dengan menyisir jalanan Kelurahan Angsau pada Kamis malam (2/9). Read more : https://portal.tanahlautkab.go.id/pemkab-tala-lakukan-swab-test-di-tempat-kerumunan-13-orang-reaktif-